Ustaz di Depok Ditikam Wanita Gila Saat Imami Sholat Subuh

Ustaz di Depok Ditikam Wanita  Gila Saat Imami Sholat Subuh

Okeline Depok – Kasus penganiayaan terhadap ustaz Abdul Rochman terjadi di wilayah Sawangan, Depok, Jawa Barat, pada subuh tadi yang dilakukan seorang wanita diduga stres.

Peristiwa itu berlangsung  Minggu (11/3/18), pelaku adalah seorang wanita muda yang diketahui bernama Vivi (28), warga Bumi Sawangan Indah.

Atas kejadian ini Vivi nyaris diamuk massa karena saat penusukan itu sedang salat berjamaah di Masjid Darul Muttaqin, Sawangan Lama, Kecamatan Sawangan, Depok.

Sebelum kejadian, salah seorang saksi sempat melihat pelaku sedang duduk di beranda masjid. Beruntung, korban selamat karena hanya mengalami luka di bagian kuping. Kini korban sedang menjalani perawatan medis di RSUD Sawangan.

Sementara itu, Kasat Reskrim Polresta Depok, Komisaris Putu Kholis Aryana membenarkan kejadian penusukan tersebut. Namun Putu mengaku belum bisa berkomentar banyak karena kasusnya masih didalami.

"Motifnya apa itu yang belum kita tahu, katanya si pelaku ini begitu (gila). Ya korbannya ada yang bilang imam masjid. Saat ini kasusnya masih kami dalami, yang bersangkutan sudah diamankan." jelasya.**


Komentar Via Facebook :