Himahi FH-UIR KKN di Desa Batu Sanggan

Okeline Kampar - Himpunan Mahasiswa Hukum Internasional (Himahi) Fakultas Hukum Universitas Islam Riau (FH-UIR), angkatan 2015 telah melaksanakan kuliah kerja nyata (KKN) pertamanya di Desa Batu Sanggan, Kecamatan Kampar Kiri Hulu, Kabupaten Kampar, Riau.
Kegiatan pengabdian masyarakat yang berlangsung 31 Maret hingga 1 April 2018 ini dilepas secara resmi oleh Dekan Fakultas Hukum Universitas Islam Riau.
Kepala Departemen Hukum Internasional FH UIR, Dr. Fithriatus Shalihah, SH., MH. yang juga bertugas mendampingi kegiatan mahasiswa tersebut, dalam sambutannya menyampaikan ucapan terimakasih setinggi-tingginya kepada Kepala Desa dan para Tokoh Adat setempat yang telah mengijinkan mahasiswanya melaksanakan program kegiatannya di Desa Batu Sanggan.
Fithriatus Shalihah berharap dengan waktu kunjungan yang singkat itu mahasiswa dapat belajar dan mendapat pengetahuan baru tentang segala sesuatu yang positif atas keberadaan mereka di Desa Batu Sanggan yang masih menjujung tinggi nilai kearifan lokal.
Baca Juga : XIII Koto Kampar Tuan RPPNI ke 44
Saat sesi penyuluhan hukum Kepala Departemen Hukum Internasional FH UIR juga menyampaikan rasa bahagianya bisa berada di tengah-tengah masyarakat desa yang hidup rukun dan damai itu. Kepedulian sosial yang sangat tinggi dalam kehidupan sehari-hari masyarakat desa patut mendapat perhatian ditengah pergeseran nilai yang begitu cepat karena pengaruh globalisasi saat ini.
Kehadiran rombongan Himahi Mengabdi dimana kepanitiaannya diketuai oleh Firman dan Anggun sebagai koordinator lapangan, mendapat respon baik dari ninik mamak, cerdik pandai, aparat pemerintah desa dan seluruh warga masyarakat di sana.
Menurut Firman, rangkaian kegiatan yang telah berhasil diselenggarakan mereka yakni penyuluhan hukum dan bakti sosial. Meliputi membagikan bingkisan untuk seluruh Kepala Keluarga, bantuan untuk fasilitas umum, sekolah dan perlengkapan sholat untuk mushola yang ada di desa tersebut.
Di sela kata sambutannya, dia menyampaikan salam dari pimpinan fakultas yang tidak berkesempatan hadir karena ada agenda lain dalam waktu bersamaan.
Baca Juga : Banyak KIK Riau Belum Didaftarkan di UNESCO
Tentunya segenap keluarga besar Hukum Internasional (FH-UIR), sangat berterimakasih kepada Kepala Desa Indusri, S.Pd, Sekretaris Desa Khairi Adli, S.E, Bendahara Desa Winardi Irawan Pembangunan Abasrul, Kaur Pemerintahan Miswar, Kepala Sekolah Reflis, S.Pd beserta jajaran dan juga kepada kepala dusun , RW, RT dan juga seluruh pemuda di Desa Batu Sanggan. Program kerja nyata mahasiswa itu ditutup oleh malam ramah tamah dan silaturahmi sambil menyantap buah durian dan hidangan yang disajikan penduduk desa setempat.***(rilis)
Komentar Via Facebook :