Diduga Cinta Ditetang Keluarga, Sepasang Kekasih di Surabaya Bakar Diri

Okeline Surabaya - Warga Babatan I, Wiyung, Surabaya dikejutkan dengan peristiwa bakar diri sepasang kekasih bernama Robi (34) dan dan Eni Sri Lestari (40) dalam kamar kos, Kamis (5/4/14) sekitar pukul 23.45 Wib.
Pasangan kekasih diketahui warga Dukuh Karangan, Babatan, Wiyung, Surabaya dan warga asal Desa Oro-oro Ombo, Kartoharjo, Madiun, diduga kedua pasangan kekasih yang nekat bakar diri di kamar kos itu sudah nikah siri.
Peristiwa bakar diri ini diketahui lantaran ada asap seperti kebakaran dari kamar kos yang dihuni korban, pemilik kos Dodi dibantu warga langsung menuju kamar dan mendapati korban terbakar di atas kasur kamar kos. Kedua korban pasangan kekasih itu dilarikan ke Rumah Sakit Wiyung Sejahtera, kedua pasangan ini mengalami luka bakar disekujur tubuh.
"Saya dan warga langsung memberi pertolongan lakinya luka bakarnya terlihat parah, kalau perempuannya tidak parah dan kami membawa ke rumah sakit," jelas Dodi.
Baca Juga : Hilang 3 Hari Mayat Kakek Tersangkut Disungai
Sampai saat i ni belum diketahui motif aksi pembakaran diri ini, selentingan terdengar kabar mereka melakukan aksi ini karena cintanya dilarang keluarga karna terpaut umur.**
Komentar Via Facebook :