Garuda Muda Gasak Singapur 4 Gol Tanpa Balas

Garuda Muda Gasak Singapur 4 Gol Tanpa Balas

Line Olahraga - Timnas Indonesia U-19 berhasil mendapatkan poin penuh kala menjalani laga kedua Penyisihan Grup Piala AFF U-19 2018 setelah menumbangkan Singapura U-19 di Stadion Delta Sidoarjo, Selasa (03/07/18). Tak tanggung-tanggung, Anak asuh Indra Sjafri itu mampu menghancurkan Singapura dengan skor telak 4 gol tanpa balas.

Garuda Nusantara memulai pertandingan kedua Penyisihan Grup A Piala AFF U-19 2018, dengan sangat baik.Sadil dan Kawan-kawan tidak terburu-buru dan lebih bersabar untuk menguasai bola di lini tengah lapangan.

Bermain sabar para pemain Garuda Nusantara ini pun mampu membuahkan hasil manis saat pertandingan baru berjalan 21 menit. Rafli Mursalim berhasil mencetak gol melalui tandukannya dan mengubah skor menjadi 1-0.

Asnawi Mangkualam mendapatkan peluang untuk menggandakan keunggulan pada menit ke-31 setelah melakukan Penetrasi dari sisi kanan lapangan. Namun sayang, tembakan Asnawi masih terlalu muda untuk Penjaga Gawang Singapura. Rafli bisa saja menambah pundi golnya setelah mendapatkan umpan manis dari sisi kanan lapangan. Namun tandukan Rafli masih membentur pemain bertahan Singapura dan hanya menghasilkan sepakan pojok. Hingga babak pertama selesai, kedua tim pun tidak mampu mencetak gol tambahan. Kemenangan 1-0 Indonesia tetap menghiasi papan skor di paruh pertama ini.

Memasuki babak kedua Garuda Nusantara Langsung tancap gas, dengan terus menggempur pertahanan Singapura. Alhasil di menit ke 62, Rafli kembali mencatatkan namanya di papan skor sekaligus menambah keunggulan Indonesia 2-0.

Beberapa menit berselang, Indonesia kembali  menambah kemenangannya lewat sepakan keras Saddil Ramdani dari laur kotak penalti. Dirinya berhasil memanfaatkan bola liar di dekat area kotak penalti. Todd Rivaldo Ferre berhasil mengubah skor menjadi 4-0 lewat aksi individunya dari sisi kanan. Ini pun menjadi gol terakhir pada laga ini. Hingga peluit panjang dibunyikan, skor 4-0 pun tidak berubah.

dengan hasil ini, Garuda Nusantara berhasil mengumpulkan 6 Poin. dan akan menantang Tim kuat Thailand kamis besok. (Aya/red)


Komentar Via Facebook :