Kiper Masa Depan Italia Berdarah Indonesia

Kiper Masa Depan Italia Berdarah Indonesia

Line Roma - Kiper tim nasional Italia, Gianluigi Buffon (39), memuji penampilan kiper berdarah Indonesia, Emil Audero Mulyadi. Dia bahkan menyebut Mulyadi sebagai salah satu kiper masa depan Italia.

Penjaga gawang 20 tahun ini memang masih di tim Juventus Primavera. Tetapi, dia berhasil menyapu bersih empat pertandingan musim ini dengan tanpa kebobolan.

Mulyadi membukukan clean sheet ketika timnya menang atas Sassuolo U-19 (2-0), Empoli U-19 (3-0), Udinese U-19 (4-0), dan Benevento U-19 (1-0).

Tetapi, catatan Mulyadi masih kalah kinclong dibanding tiga kandidat penerus Buffon di timnas Italia, yakni; Gianluigi Donnarumma, Alex Meret, Mattia Perin dan Emil Audero.

"Dengan keberadaan mereka, saya tidak menyesal ketika gantung sepatu," ujar sang kapten timnas Italia dengan rekor caps 167.

Donnarumma menjadi sosok terkuat menggantikan Buffon. Dia tampil konsisten bersama AC Milan. Musim ini dia mencatat 10 clean sheet dari 32 partai Serie A.

Sedangkan Meret di musim ini menorehkan delapan clean sheet yang membantu SPAL 2013 memuncaki klasemen Serie B dan berpeluang besar promosi ke Serie A pada musim depan.

Lalu, Perin membukukan tujuh clean sheet bersama Genoa di musim ini. Dia bahkan sudah berseragam timnas Italia di usia 22 tahun dalam laga ujicoba melawan melawan Albania, 18 November 2014.**


Komentar Via Facebook :