Warga Pekanbaru Kecewa, Dana Kotaku Bersih Disalurkan Setengah Hati

Okeline Pekanbaru - Kepala Bidang (Kabid) Dinas Perumahan Rakyat dan Kawasan Pemukiman (DPRKP) Kota Pekanbaru, Riau, Suryana menyebutkan dana Kotaku sebanyak 500 juta rupiah tidak cair semuanya, namun dijelaskannya dana ini cair hanya baru sebagian.
"Untuk tahap pertama dana ini dikucurkan kemasyarakat Pekanbaru senilai 350 juta rupiah, sisanya akan dicairkan untuk tahap ke dua," Jelasnya, kemaren.
Baca Juga : Morison Bationg Sihite Reses di Desa Temeran
Program Kota Tanpa Kumuh (Kotaku) Pemerintah Pusat melalui Dinas Perumahan Rakyat dan Kawasan Pemukiman (DPRKP) Kota Pekanbaru, disalurkan pada masyarakat di sejumlah kota di Pekanbaru, namun realisasinya tidak seperti yang diharapkan warga.
Warga beberapa kecamatan menyayangkan penyalurannya ini setengah hati, seharusnya dana ini dikucurkan 500 juta namun entah apa alasan Kabid ini dana ini hanya dikucurkan 70 persen, sementara untuk membenahi kota ini harus dikucurkan Full.
"Akibatnya dana ini tidak bisa kami manfaatkan dengan sepenuhnya, akibatnya jalan dan drainase kami siap setengah-setengah," Jelas salah seorang warga Pekanbaru Sulaiman, Minggu (12/8/18).
Sulaiman berharap dalam pengucuran dan ini Kabid jangan bermain api, dengan dikucurkan setengah-setengah itu menjadi pertanyaan warga, dia mencurigai dana ini akan berserak entah kemana.
Baca Juga : Wakil Ketua DPRD Kota Pekanbaru: "Bertobatlah"
"Ada dugaan permainan penyaluran dan Kotaku pada masyarakt," Imbuhnya.
Apalagi dalam pekerjaan dan pengelolaan dan ini tidak menyentuh pada masyakarat, padahal sesuai arahan Jokowi pekerjaan dan kotaku harus melibatkan masyarakat tempatan.
Atas dugaan mencla - mencle dana Kotaku ini Wakil Ketua DPRD Kota Pekanbaru, Sondia Warman menyayangkan cara penyalurannya ini, semoga dana yang diperjuangkannya dengan kawan-kawan itu disalurkan dengan semestinya.**
Komentar Via Facebook :