Sepak Takraw Putra Indonesia Menang Atas Iran

Sepak Takraw Putra Indonesia Menang Atas Iran

Okeline Olahraga - Tim beregu putra sepak takraw Indonesia, menang mudah atas Iran di ajang Asian Games 2018, Minggu (19/8/18). Novrizal cs mengunci kemenangan dengan skor 3-0 di lapangan 2 Ranau Hall, Jakabaring Sport City, Palembang.

Pelatih Asri Syam meminta pasukannya agar tetap waspada di setiap laganya. Seperti kejutan yang terjadi di tim beregu putri Indonesia, yang dikalahkan Myanmar dengan skor 2-1.

"Jangan menganggap remeh tim lawan yang bukan unggulan. Dengan selalu waspada, maka anak-anak bisa selalu fokus dan konsentrasi," kata Asri.

Perihal kekalahan tim beregu putri, dia menyebutkan, faktor psikologis berperan penting dalam pertandingan tadi. Dia meminta, para pemainnya agar tampil tenang dan selalu fokus.**


Komentar Via Facebook :