Gubri Paparkan Rencana Pariwisata Riau di Rakornas Pariwisata

Line Jakarta - Gubernur Riau, Arsyadjuliandi Rachman, menjadi salah satu narasumber dalam Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Pariwisata I 2017 di Jakarta, Kamis (30/3). Rakornas ini dibuka Menko Kemaritiman, Luhut Binsar Panjaitan.
Selain dihadiri Luhut dan Menteri Pariwisata, Arief Yahya, turut juga hadir Menteri Kesehatan, Nila F Moeloek, jajaran dinas pariwisata se-Indonesia, dan pimpinan lembaga terkait.
Gubernur Riau, Arsyadjuliandi Rachman, menjadi satu-satunya kepala daerah yang menjadi narasumber dalam rakornas ini. Dalam paparannya, Arsyadjuliandi menyampaikan sejumlah masukan pada sektor transportasi udara, laut, dan darat, untuk mendukung aksesibilitas kepariwisataan.
"Aksesibilitas merupakan sarana dan infrastruktur menuju destinasi wisata, misalnya jalan raya, ketersedian sarana transportasi, dan rambu-rambu penunjuk jalan. Semakin baik aksesibilitas, maka jumlah kunjungan wisatawan, baik wisatawan nusantara maupun mancanegara akan meningkat," kata Arsyadjuliandi.
Sektor transportasi udara, katanya, akan dibuka rute Pekanbaru-Bangkok, Pekanbaru-Phuket, Pekanbaru-Colombo, Pekanbaru-Penang, Pekanbaru-Muaro dan penambahan panjang landasan pacu di Bandara Sultan Syarif Kasim II.
Sedangkan di transportasi laut akan dibangun 3 titik pelabuhan disertai pembentukan Pos Imigrasi di Kabupaten Rokan Hilir (Pulau Jemur), Kabupaten Bengkalis (Pulau Rupat Utara), Kabupaten Pelalawan (Bono Teluk Meranti), dan dibukanya transportasi laut Tanjung Medang-Port Dicsion Malaysia.
Di transportasi darat pembangunan infrastruktur jalan ke Bono, Teluk Meranti, Kabupaten Pelalawan, infrastruktur jalan di pulau Rupat Kabupaten Bengkalis, jalan ke Muara Takus, jalan ke Air terjun Batang Kapas di Desa Lubuk Bigau Kabupaten Kampar, dan mengaktifkan terminal bus antar kota dan provinsi. **
Komentar Via Facebook :