Ditinggal Makan Malam, 1 Unit Rumah di Limbungan Ludes terbakar

Okeline Pekanbaru - Ditinggal pergi makan malam bersama keluarga, satu unit rumah bulatan di Jalan Masraya RT 04 RW 11 Kelurahan Limbungan Baru Kec Rumbai Pesisir Pekanbaru, Minggu 11 November 2018 malam, sekira pukul 19.40 Wib, ludes dilahap api.
Diduga kebakaran tersebut terjadi lantaran adanya hubungan arus pendek (Korsleting), yang terjadi di rumah milik Zulfikar Hasan (54) tahun, warga Jalan Masraya RT 04 RW 11 Kelurahan Limbungan Baru Kec Rumbai Pesisir Pekanbaru.
Peristiwa kebakaran tersebut pertama kali diketahui oleh Alfred Agustinus (59) tahun yang tidak lain tetangga korban dan Firman (21) tahun, warga Simpang RGM Kel. Limbungan Baru Rumbai Pesisir.
Pada saat kejadian sekira pukul 19.40 Wib, Alfred menghubungi saksi Firman (21) bahwa di rumah tersebut telah terjadi kebakaran dan api mulai membesar. Kemudian saksi bersama masyarakat sekitar berusaha untuk memadamkankan api dan menghubungi pihak Polsek Rumbai Pesisir dan Damkar.
Tak lama kemudian, anggota Polsek Rumbai Pesisir mendatangi lokasi tempat kejadian perkara dan melakukan olah TKP. Tepat sekira pukul 22.00 Wib, api baru dapat dipadamkan setelah 5 unit mobil Damkar Pemko Pekanbaru dan 1 unit Damkar dari Chevron turut memadamkan api.
Kapolresta Pekanbaru Kombes Pol Susanto SIK SH MH lewat Paur Humas Ipda Budhia Dianda saat dikonfirmasikan Senin (12/11/18) siang, membenarkan kejadian tersebut.
"Ya benar, kejadiannya kemarin malam dan saat korban keluar makan malam bersama keluarga dan tidak ada korban jiwa," terang Ipda Budhia.
Dijelaskan Budhia, kebakaran tersebut terjadi akibat adanya hubungan arus pendek (korsleting) dan kerugian materil belum bisa ditafsir lantaran masih tahap penghitungan pihak korban. (ndanres)
Komentar Via Facebook :