Canggih, Banjir Jakarta Bisa Dipantau Pakai Androit

Canggih, Banjir Jakarta Bisa Dipantau Pakai Androit

Line Jakarta - Diguyur hujan berkepanjangan di wilayah Jakarta dan sekitarnya membuat Ibu Kota pimpinan Ahok ini terus dilanda banjir di sejumlah titik.

Bagi warga yang terkena dampak banjir bisa melaporkannya ke PetaBencana.id. Proyek kolaborasi antara Badan Nasional Penanggulanan Bencana (BNPB) dan PetaBencana.id Pacific Disaster Center, dan Humanitarian OpenStreetMap Team. Adapun mitra penyedia datanya berasal dari aplikasi lokal Qlue, Twitter, Telegram, pasangmata.com, dan Z-Alert.

Ketika seseorang melaporkannya, orang lain bisa menghindari wilayah banjir tersebut. Begitu seterusnya sehingga masyarakat tak lagi terjebak banjir ketika hendak menuju lokasi tertentu.

Dalam hal ini, PetaBencana.id memudahkan penyaluran informasi tersebut. Anda bisa melaporkan dan memantau banjir dari smartphone, tablet, atau laptop yang terhubung dengan internet.

Laporan yang terkonfirmasi dikumpulkan secara langsung dari pengguna di lapangan. Laporan itu lalu diolah menjadi data yang real-time, akurat, tervisualisasi, serta bisa diakses siapa saja.

Lantas, bagaimana cara melaporkan banjir di PetaBencana.id? Ada tiga mekanisme yang bisa dilakukan, sebagaimana dihimpun KompasTekno, Selasa (21/2/17) dari situs PetaBencana.[**]


Komentar Via Facebook :