Seorang Warga Kecewa Terhadap Pelayanan BPN Pekanbaru

Seorang Warga Kecewa Terhadap Pelayanan BPN Pekanbaru

Okeline Pekanbaru - Pengurusan Sertifikat Tanah di kota Pekanbaru terkesan lambat dan juga mempersulit. Hal itu disampaikan langsung dari seorang warga yang tidak mau disebut namanya, bahwasanya dirinya kecewa kepada birokrasi BPN Kota Pekanbaru. 

Kekecewaan yang dirasanya berawal dari kepengurusan surat tanah yang dia miliki persyaratannya terlalu banyak dan terlalu mempersulit. Bukan Hanya itu saja, dia juga mengatakan prosesnya sangat lambat dan panjang. 

Kejadian ini menuai Respon dari Ketua lembaga Gemantara Raya Provinsi Riau (Rudy S)ketika di konfirmasi membenarkan hal ini,ketua mengatakan bahwa atas keluhan dan aduan masyarakat tersebut telah disampaikan kepada BPN kota Pekanbaru, bahkan kita sudah meminta Kepala kantor BPN untuk beraudiensi dengan kita untuk klarifikasi dan bersama mencari solusi,namun benar saja pihak BPN audience kita tidak respons sama sekali,dan alasan yang tidak jelas.

Ditambahkannya bahwa kita akui kebobrokan birokrasi dalam pemerintahan kota Pekanbaru yang kacau balau,baik perizinan, Pertanahan, ketenagakerjaan dan hampir menyeluruh amburadul dan bnyak permainan yang diduga sangat terkoordinir.

Kita hanya berharap supaya seluruh pihak terkait agar fokus dalam permasalahan ini.(Red/pus) 


Komentar Via Facebook :