Tablig Akbar PA 212 di Bundaran Gladag, Solo ini Kata Amien Rais

Okeline Solo - Melihat jumlah massa tablig akbar PA 212 di Bundaran Gladag, Solo, Amien Rais menyampaikan tanggapannya mengenai acara tersebut menurutnya tidak boleh diremehkan.
Amien Rais mengatakan gelombang perubahan untuk pergantian presiden tak bisa dihentikan lagi.
Baca Juga : Wuih, Air PDAM Solo Berubah Merah Darah
"Insyallah saya melihat gelombang untuk berubah atau pergantian presiden sudah enggak bisa disetop lagi," kata Amien, Minggu (13/1/19).
Tablig akbar Persaudaraan Alumni (PA) 212 ini digelar di kawasan Gladag, Solo, Minggu (13/1/19) saat ini massa masih belum tampak begitu banyak.
Terhitung dari panggung utama di depan Hotel Royal Heritage, massa baru memadati jalan sampai sekitar 200 meter ke barat.
Massa yang datang tampak mayoritas mengenakan pakaian putih-putih. Banyak dari peserta yang membawa bendera maupun atribut-atribut lain bertuliskan kalimat tauhid.**
Komentar Via Facebook :