Pelajar SMA di Batam Hilang Dibawah Jembatan Barelang

Okeline Batam - Polda Kepri menurunkan Direktorat Polisi Perairan serta tim rekasi cepat Brimob, Polda, Basarnas dan Marinir mengerahkan 1 boat dan Marinir dari Pol Air mengerahkan Kapal 1002 untuk melakukan pencarian, M Rafli Kurnia, 17 yang dinyatakan hilang akibat terbawa arus di Jembatan III Barelang, Sabtu (2/2/19).
Kabid Humas Polda Kepri Kombes Erlangga menyebutkan, hilangnya Rafli bermula ketika dia bersama tiga orang temannya jalan-jalan ke Jembatan Barelang.
"Ke empat siswa SMKN 7 Batam ini Arif, Rizki, dan Jati dan Raja awalnya hanya berfoto di bawah jembatan, lalu akhirnya mereka berenang," ungkap Erlangga.
Diduga mereka tidak mengetahui saat itu arus di jembatan barelang cukup kuat. Saat ke limanya berenang, tiba-tiba Rafli meminta tolong karena terbawa arus.
"Ke empat temannya berusaha menolong Rafli. Nahas, Rafli terlalu jauh terbawa arus dan hilang dari pandangan mata ke empat rekannya," katanya.**
Komentar Via Facebook :