Ada yang Aneh dengan Emak-emak Tersangka Ujaran Kebencian Terhadap Jokowi

Okeline Karawang - Tiga wanita yang jadi tersangka ujaran kebencian terhadap Jokowi masih diperiksa intensif di Mapolres Karawang dia ditangkap sejak Minggu malam (24/2/19). Namun ada yang aneh pada emak-emak ini sebab dikabarkan akan ada pembelaan hukum bagi pelaku.
Kapolres Karawang, AKBP Nuredy Irwansyah Putra membenarkan ketiganya adalah pelaku utama kasus video ujaran kebencian pada Jokowi, dar wajah dan pengakuan tersangka dari video viral itu terus menjalani pemeriksaan, sementara keluarga dekat tersangka diizinan menjenguk mereka.
Baca Juga : Di Bali Sandiaga Ingatkan Emak-emak Kawal TPS
"Benar kita amankan ketiganya, dia terindikasi adalah sebagai pelaku utama, yang upload adalah ibu berinisial CW," ujar Nuredy, Rabu (27/2/19).
Saat ini tiga tersangka terancam pasal alternatif dalam kasus tersebut, pasalnya aitu pasal 28 ayat (2) Jo pasal 45A ayat (2) UU RI No : 19 tahun 2016 tentang Informasi dan Transaksi Elektronik.
"Atau pasal 14 atau pasal 15 UU RI No. 1 Tahun 1946 tentang Peraturan Hukum Pidana," tutur dia.
Namun ada yang aneh walau sebelumnya Bawaslu Jabar menyebut tidak ada unsur tindak pidana pemilu terkait kampanye hitam yang dilakukan 3 emak-emak di Karawang itu, namun ada terdengar kabar akan ada pembelaan dari tim Advokat Prabowo-Sandi.
"Aneh aja kalau tim Prabowo-sandi memberikan pembelaan kepada Emak-emak yang melakukan kampanye hitam ini," jelas warga Riau, Sutarman, Rabu (27/2/19).**
Komentar Via Facebook :