Baperda DPRD Padang Pariaman Bahas Ranperda LGBT dan Rabies

Okeline Pariaman - Wakil ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) kabupaten Padang Pariaman, Sumbar, Januar Bakri Fraksi partai Demokrat yang didampingi Wakil Bupati Padang Pariaman, Suhadtri Bur pimpin Rapat Paripurna pembahasan RPJMD 2018-2023.
Rapat ini juga sekaligus penetapan Badan Pembentukan Perda (Banperda) yang akan merancang Rancanagn Peraturan daerah (Ranperda) dimana ada delapan program yang dibahas dalam rapat tersebut.
Pada rapat ini yang lebih menonjol dibahas, Suhadtri Bur tentang penyakit Rabies dan LGBT, karena berdasarkan data Rabies di Kabupaten Padang Pariaman jadi peringkat ke 2 dari 19 kota/kabupaten se Prov Sumbar.
Saat menyampaikan pandangannya, ketua Baperda, Syahrul Datuak Lung meminta Bupati Padang Pariaman untuk lebih mewujufkan Visi Misi membagun padang pariaman yang Religius, cerdas dan kesejahtraan bagi seluruh warga Padang Pariaman.
Hadir dalam rapat tersebut dinas SKPD terkait, Camat, Walinagari se kabupaten Padang Parianaman, Kapolres dan Dandin serta tamu undangan lainya, pada Senin (5/3/19)
Januar Bakri menyayangkan saat pembahawan Baperda ini anggota dewan banyak yang tidak hadir.
"Kita lihat dari fisiknya dewan kurang kehadirannya, tetapi secara aturan dan korum rapat sudah melengkapi," katanya.
Dijelaskan Januar, karena berdasarkan absensi apabila sudah dihadiri 23 persen dari angota dewan yang mengisi absen dan dibuktikan dengan tanda tangan rapat sudah bisa dilaksanakan.*Arman
Komentar Via Facebook :