Prabowo Klaim Menang 67 Persen

Okeline Jakarta - Capres Prabowo Subianto menggelar pidato di depan kediamannya di Kertanegara, Jakarta Selatan, Rabu (17/4/19) malam. Ia mengklaim telah memenangkan Pemilu 2019 berdasarkan hasil exit poll dan quick count sejumlah lembaga.
Dalam pidato tersebut, Prabowo menyoroti adanya sejumlah masalah yang terjadi dalam penyelenggaraan Pemilu 2019.
Baca Juga : Ini Urutan Partai Pemenang Pemilu 2019
Selain itu, Prabowo yang saat itu didampingi sejumlah anggota Badan Pemenangan Nasional (BPN) juga meminta agar seluruh pendukungnya tidak terprovokasi dan tetap menjaga suara di TPS masing-masing. Berikut pidato lengkap Prabowo:
"Saudara-saudara sekalian, saya bicara setelah mengikuti perkembangan perhitungan suara dari tadi. Kita terus terang saja prihatin dari tadi malam banyak kejadian-kejadian yang merugikan pendukung 02. Banyak surat suara yang tidak sampai, banyak TPS buka jam 11 (siang), banyak hal-hal yang pendukung kita tidak dapat undangan dan sebagainya."
"Belum lagi ditemukan surat suara yang sudah dicoblos 01. Tapi walaupun demikian, saudara-saudara sekalian hasil exit pol kita di 5 ribu TPS menunjukkan kita menang, 55,4 persen dan hasil quick count kita menang 52,2 persen."
"Mohon semua relawan untuk mengawal kemenangan kita di semua TPS dan kecamatan. Juga saya tegaskan di sini, kepada rakyat Indonesia, bahwa ada upaya dari lembaga-lembaga survei tertentu yang kita ketahui memang sudah bekerja untuk satu pihak. Untuk menggiring opini seolah-olah kita kalah."
"Saudara-saudara sekalian jangan terpancing. Terus awasi TPS, amankan C1 dan juga jaga di kecamatan jangan lengah. Saudara-saudara sekalian saya imbau pendukung saya semuanya agar tetap tenang, semua tenang dan tidak terprovokasi melakukan tindakan anarkis."
Baca Juga : Beberapa TPS di Banyuasin Tidak Nyoblos
"Tetap fokus mengawal kotak suara karena kotak-kotak itu adalah kunci kemenangan kita, agar kebohongan-kebohongan yang sudah dilakukan bisa dilawan. Saya tegaskan di sini kepada para pendukung saya untuk sama sekali tidak terprovokasi dan menghindari semua bentuk tindakan berlebihan, tindakan di luar hukum, dan tindakan kekerasan.*Kumparan
Komentar Via Facebook :