Akhirnya, MA Lantik Oesman Jadi Ketua DPD RI

Line Jakarta - Mahkamah Agung (MA) akhirnya melantik Oesman Sapta Odang sebagai Ketua Dewan Perwakilan Daerah (DPD) RI di Gedung Nusantara V, Kompleks DPR, Senayan, Jakarta Pusat, Selasa (4/4) malam.
Oesman dilantik dalam sidang paripurna DPD RI yang dipimpin AM Fatwa dan Riri Damayanti. Paripurna dihadiri mayoritas anggota DPD.
Pelantikan diawali pembacaan keputusan tentang pimpinan DPD terpilih oleh Sekjen DPD Sudarsono Hardjosoekarto. Setelah itu, Wakil Ketua MA, Suwardi, mengambil sumpah jabatan Oesman.
Selain Oesman, Darmayanti Lubis dan Nono Sampono juga dilantik sebagai Wakil Ketua DPD.
"Bahwa saya dalam menjalankan kewajiban akan bekerja sungguh demi tegaknya demokrasi serta mengutamakan kepentingan bangsa dan negara daripada kepentingan pribadi, seorang dan golongan," ucap Oesman Sapta membaca sumpah jabatan.
Pelantikan oleh MA itu mengakhiri polemik pemilihan pimpinan DPD yang baru. Padahal putusan MA bernomor 20 P/HUM/2017 sudah menganulir Tata Tertib DPD yang mengatur masa jabatan pimpinan DPD 2,5 tahun. **
Komentar Via Facebook :