Higuain Yakin Bisa Tembus Tim Inti Di Juventus

Higuain Yakin Bisa Tembus Tim Inti Di Juventus

fotoolehgeogle

Olahraga - Striker Juventus, Gonzalo Higuain, striker Juventus, baru saja menolak tawaran dari AS Roma. Dia ingin bertahan dengan Juventus karena sosok Maurizio Sarri, yang baru saja ditunjuk sebagai pelatih mereka.

Striker Berkebangsaan Argentina ini ingin bereuni dengan bekas pelatihnya berseragam Napoli. Striker 31 tahun itu serius kembali menunjukkan kemampuannya di hadapan Sarri.

Dia bahkan menyewa pelatih pribadi untuk membuat performanya kian fantastis di hadapan allenatore anyar Nyonya Tua tersebut.

Higuain Bersikeras akan tetap memperkuat Juventus, sehingga membuat manajemen Juventus geram. Pasalnya, striker berjulukan El Pipita ini sudah sejak lama masuk dalam daftar jual Juventus.

Si Nyonya Tua Julukan Juventus kabarnya tak lagi menyisakan tempat untuknya dalam skuat utama. Juventus masih ingin mengandalkan superstar mereka, Cristiano Ronaldo. Demikian dikutip dari Football Italia.

 


Rahmad Hidayat

Komentar Via Facebook :