Tim Saber Pungli Polres Pelalawan OTT Kasi Keselamatan Dishub Pelalawan

Line Pelalawan - Tim Saber Pungli Plres Pelalawan menangkap tangan Kepala Seksi (Kasi) Keselamatan Dinas Perhubungan Komunikasi dan Informasi (Dishubkominfo) Pelalawan, Riau, ER di kantornya di Jalan Poros Langgam, Pangkalan Kerinci, Pelalawan, Riau, Kamis (6/4/17).
ER Ditangkap setelah Tim Saber Pungli mendapat laporan warga, karena telah melakukan pemungutan distribusi Keur diluar Perda, tragisnya Kasi ini baru menduduki posisi ini belum lebih 3 minggu.
Polisi berhasil mengamankan barang bukti (BB) dari laci pelaku uang sebesar 3 juta rupiah, selain itu polisi memeriksa saksi korban untuk melengkapi berkas dugaan Pungli ini.
Saat ditangkap ER tidak dapat mengelak karena yang ikut melakukan pembayaran uang Keur tersebut termasuk salah seorang tim saber yang berpakaian seperti sopir pengangkut tandan buah Sawit.
Baca Juga : Polisi Gagalkan Penyelundupan Rokok Ilegal
Atas kejadian ini membuat daftar buram yang panjang pada Pegawai Negri Sipil yang melakukan pungli, anenhnya walau sudah kerap tangkap tangan para pengabdi negara ini terus melakukan kesalahan yang sama.
Dia ditangkap karena para sopir resah setelah dipungut uang ketika bayar Keur truk.(bb)
Komentar Via Facebook :