Ustaz Heru Kurniawan Siapakan Kekuatan Pimpin Pemuda Muhammadiah

Ustaz Heru Kurniawan Siapakan Kekuatan Pimpin Pemuda Muhammadiah

Salah satu kandidat kuat calon pada Musayawarah Wilayah (Muswil) Belitung, Ustaz Heru Kurniawan memantapkan diri untuk maju memimpin pemuda muhammadiyah Bangka Belitung hari ini, Sabtu (27/7/19).

Calon muda yang dikenal enerjik, tegas dan lugas ini  siap bertarung di Muswil pemuda Muhammadiyah dengan satu kandidat kuat lainnya.

Dikabarkan, hari Sabtu, 27 Juli 2019 pimpinan wilayah muhammadiyah bangka Belitung menyelenggarakan musyawarah wilayah tahun 2019, Ada dua kandidat yang siap bertarung di muswil pemuda muhammadiyah bangka belitung ini.

Ustaz Heru Kurniawan, ini adalah warga kelahiran Pangkalpinang, 01 mei 1984, beliau mempunyai istri yang bernama Rina Yuniarsih dan mempunyai 2 orang anak, dan beliau pernah menjadi guru SD Muhammadiyah Pangkalpinang, guru SMP Muhammadiyah Pangkalpinang.

Dan beliau bertekad ingin membesarkan dan mengharumkan marwah dan nama baik Muhammadiyah dan pemuda Muhammadiyah, untk kemajuan Pemuda Muhammadiah beliau akan mengerahkan seluruh tenaga, jiwa untuk Pemuda Muhammadiyah yang lebih baik lagi dan berkemajuan.*


Rizky Fermana

Komentar Via Facebook :