Idul Adha Di Selimuti Asap. Riau Memang Paling Beda

aryaokeline
Riau - Pelaksanaan Sholat Idul Adha di sejumlah wilayah di Pekanbaru diselimuti kabut Asap akibat kebakaran hutan dan lahan (Karhutla) yang saat ini masih terjadi di sejumlah daerah di Riau. Bahkan saat pelaksanaan Sholat Id, para Jamaah harus menggunakan Masker.
Seperti yang terjadi di Mesjid Raya Annur Provinsi Riau. Ribuan Jamaah melaksanakan Sholad Id dihalaman Mesjid, selain ada Jamaah yang sudah mempersiapkan masker sejak dari rumah, beberapa orang juga terlihat membagikan Masker dilokasi. Minggu (11/08/19). Pagi.
Salah seorang Jamaah juga mengeluhkan kondisi Kota Pekanbaru dan sekitarnya akibat kabut asap tersebut. Ia berharap Pemerintah Provinsi Riau segera mengatasi masalah Karhutla.
"Bahkan saat Beribadah pun kami tidak bisa bernafas bebas, Bertakbir dikepung Jerebu" Ucap Jamaah kepada Wartawan Okeline. Minggu pagi. (11/08/19).
Komentar Via Facebook :