Pemadaman Karhutla Di Taman Nasional Tesso Nilo Terus Dilakukan Sampai Hari Ini

olehgeogle
Riau - Kebakaran Hutan dan Lahan (Karhutla) yang terjadi di Taman Nasional Tesso Nilo telah terjadi sejak Jumat (09/08/19).
Upaya Pemadaman terus dilakukan hingga detik ini. Api terus menyebar, bahkan mendekati camp Elephant Flying Squad WWF di Desa Lubuk Kembang Bunga, Kabupaten Pelalawan, Riau.
Tim di lapangan masih berjibaku melawan api. Beberapa personil tambahan telah dikerahkan, namun upaya Pemadaman masih sulit dilakukan karena keterbatasan alat dan jauhnya sumber air.
Berdasarkan pantauan di lapangan, api terus menyebar dan hampir mendekati gerbang camp Elephant Flying Squad WWF. Saat ini Tim di Lapangan sangat membutuhkan bantuan alat Pemadam tambahan agar api tidak semakin meluas
Komentar Via Facebook :