Pemprov Riau Meminta Pemkab dan Pemkod Agar Sama - Sama Bersama Mencegah Banjir

pekanbaru
Riau - Pemerintah Provinsi (Pemprov) Riau meminta kepada Pemerintah Kabupaten dan Pemerintah Kota di Riau agar dapat mengantisipasi banjir di musim hujan.
Gubernur Riau Syamsuar mengatakan ada beberapa wilayah yang rawan banjir yakni yang berbatasan langsung dengan 4 aliran sungai besar di Riau (Rokan, Kampar, Indragiri, dan Siak), seperti Kampar, Pelalawan, Pekanbaru, Rokan Hulu dan Indragiri Hulu.
Ia meminta Pemda bersama Forkopimda untuk segera menjalin komunikasi dan menyiapkan langkah antisipasi terjadinya banjir.
Komentar Via Facebook :