Kota Pekanbaru Kembali Meraih Penghargaan Bergengsi sebagai Kota Layak Pemuda

pekanbaru_kota_layak_pemuda
Pekanbaru - Prestasi bergengsi kembali diraih Kota Pekanbaru di ajang Nasional. Hal ini tertuang dalam moment Malam Anugrah Kepemudaan Tahun 2019.
Kota Pekanbaru meraih penghargaan sebagai Kota Layak Pemuda ketegori Utama dengan nilai tertinggi di Indonesia.
Penghargaan tersebut diserahkan langsung oleh Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia, Zainuddin Amali kepada Wali Kota Pekanbaru, Firdaus, Senin malam (28/10/19) di Jakarta dengan disaksikan Wakil Presiden Ma’ruf Amin.
Dengan mendapatkan predikat sebagai Kota Layak Pemuda, Kota Pekanbaru juga menjadi barometer dalam memajukan kegiatan kepemudaan dalam kemajuan pembangunan daerah.**
Komentar Via Facebook :