Sempat Memimpin Lebih Dulu, Messi Cs Harus Menahan Malu Saat Takhluk Dari Levante

Sempat Memimpin Lebih Dulu, Messi Cs Harus Menahan Malu Saat Takhluk Dari Levante

lionel_messi

Olahraga - Lionel Messi dan kawan-kawan harus menanggung malu setalah Barcelona kalah dalam lawatannya ke markas Levante, Stadion Ciutat de Valencia pekan ke-12 Liga Spanyol 2019-2020. Barcelona kalah dengan skor akhir 3-1.

Dilansir dari BolaSport.com bermain di depan publik lawan, Barcelona sejatinya mampu unggul terlebih dahulu melalui tendangan penalti Lionel Messi pada menit ke-38.

Namun semuanya berbeda setelah Barcelona terkena comeback hanya dalam tempo 8 menit lewat gol-gol Levante yang dicetak masing-masing oleh Jose Campana (61'), Borja Mayoral (63'), dan Nemanja Radoja (68').

Hasil tersebut membuat posisi Barcelona rawan tergusur oleh Real Madrid yang akan bermain melawan Real Betis beberapa jam kedepan.

Barcelona bertandang ke markas Levante, Stadion Ciutat de Valencia, dalam lanjutan pertandingan pekan ke-12 Liga Spanyol 2019-2020.

Tuan rumah Levante langsung memainkan pressing tinggi kepada Barcelona setelah peluit babak pertama dibunyikan.

Pada menit ke-11, wasit Hernandez Hernandez sempat salah memberikan kartu kuning kepada Luis Suarez karena dinilai melanggar Jorge Miramon. Setelah pengecekan melalui VAR, wasit Hernandez Hernandez akhirnya memberikan kartu kuning kepada Arthur Melo.

Arthur Melo dinilai sebagai pemain yang terbukti bersalah atas pelanggaran Jorge Miramon.

Barcelona terus ditekan oleh Levante meski penguasaan bola mereka mencapai 61 persen.

Barisan depan Barcelona yang diisi oleh Lionel Messi, Luis Suarez, dan Antoine Griezmann belum mampu melepaskan satu tembakan pun yang mengarah ke gawang Levante dalam 25 menit babak pertama.

Antoine Griezmann memiliki peluang untuk membuka keunggulan bagi Barcelona pada menit ke-32 jika sepakan kaki kanannya dari dalam penalti tidak dihalau kaki Aitor Fernandez. Umpan terobosan Lionel Messi langsung disambut oleh Antoine Griezmann yang merangsek ke kotak penalti Levante.

Selang enam menit, Barcelona akhirnya mampu membuka keunggulan pada menit ke-37 melalui sepakan penalti Lionel Messi yang menghujam ke pojok kiri gawang Levante. Tendangan kaki kiri Messi gagal dibaca dengan baik oleh Aitor Fernandez.

Hadiah penalti diberikan wasit kepada Barcelona setelah Nelson Semedo yang masuk ke kotak penalti Levante dijatuhkan oleh Jorge Miramon.

Pada menit ke-40 Luis Suarez ditarik keluar oleh Ernesto Valverde untuk digantikan oleh Carles Perez. Hal itu dilakukan setelah Luis Suarez terlihat kesakitan pada bagian engkelnya.

Hingga berakhirnya babak pertama, Barcelona sementara unggul 1-0 atas Levante.

Levante tidak mengubah gaya bermainnya dengan melakukan pressing ketat kepada Barcelona selepas peluit babak kedua dibunyikan.

Gol penyeimbang kedudukan Levante akhirnya lahir lewat tembakan kaki kanan Jose Campana pada menit ke-61. Meneruskan umpan pendek Jose Luis Morales dari dalam kotak penalti, Jose Campana yang tidak terkawal langsung melepas tendangan ke arah gawang yang gagal dijangkau Marc Ter Stegen.

Selang dua menit, Barcelona justru dibuat tertinggal 1-2 lewat gol yang dicetak oleh Borja Mayoral dari luar kotak penalti melalui tendangan kaki kanannya.

Meneruskan umpan terobosan dari Jose Campana dari sisi kanan pertahanan Barcelona, Borja Mayoral yang sempat mengontrol bola melakukan gerakan memutar dan melepaskan tendangan dari luar kotak penalti. Bola menghujam ke arah kanan gawang Ter Stegen. 

Barcelona benar-benar dibuat tak berdaya di hadapan para pendukung Levante di Stadion Ciutat de Valencia setelah kebobolan gol ketiga yang dicetak oleh Nemanja Radona pada menit ke-68.

Gol berawal dari tendangan bebas yang diambil oleh Jose Campana dihalau kurang sempurna oleh Clement Lenglet. Bola pun jatuh ke kaki Nemanja Radoja yang langsung melepaskan tendangan kaki kiri ke arah gawang Barcelona.

Tembakan Radoja sempat membentur kaki Sergio Busquets sehingga bola berbelok arah dan masuk ke gawang. Barcelona tertinggal 1-3.


Rahmad Hidayat

Komentar Via Facebook :