Polsek Simpang Empat Kirim Pelaku Pembuang Shabu Kesatnarkoba Polres Asahan

Pelaku_Saat Ditangkap_Polsek Simpang Empat_Dilimpahkan Kesatnarkoba_Polres Asahan
Asahan - Reskrim Polsek Simpang empat,Polres Asahan berhasil meringkus seorang laki laki pelaku Tindak pidana narkotika.
Doli Candra Sihombing,disapa doli (28)Warga Blok II Simpang tiga lemang Dusun XIV desa Simpang empat,Kecamatan Simpang empat ,Kabupaten Asahan tidak berkutik saat disergap polisi.Kamis (5/12/2019) Sekira pukul 20.00 Wib dijalan Blok I Simpang Tiga Lemang Dusun XIV.
Kapolsek Simpang Empat,AKP H.Limbong S.P,S.I.K Sabtu (7/12/2019) Menyebutkan Melalui Kanit Reskrim Polsek Simpang Empat Ipda Muhammad Rony SH bahwa informasi ini merupakan dari masyrakat yang resah bahwa sering terjadi transaksi narkoba diwilayah hukum ini.
Dengan laporan tersebut ,Unit Reskrim berangkat untuk mengecek informasi,kemudian Tim menuju ke TKP sesuai informasi tersebut untuk melakukan penyamaran dan pengintaian, sekira pukul 20.30 Wib Tim melakukan penangkapan terhadap Doli Candra Sihombing yang sedang mengendarai 1 unit sepeda motor jenis Kawasaki Ninja BK 4744 M di Jalan Blok I simpang tiga lemang Dusun XIV Desa simpang empat Kecamatan simpang empat Kabupaten Asahan dan langsung melakukan penyergapan terhadap pelaku. Ucap Rony Kepada Wartawan.
"Setelah dilakukan penangkapan terhadap Pelaku Doli Candra Sihombing tim melakukan penggeledahan terhadap pelaku yang saat itu Pelaku membuang 1 bungkus paket plastik klip ukuran besar yang berisikan 1 unit timbangan elektrik warna hitam beserta butiran kristal diduga narkotika jenis shabu". Ujar Rony.
Adapun barangbukti diamankan 10 bungkus paket plastik klip ukuran besar dan sedang berisikan butiran kristal di duga narkotika jenis shabu,1buah kotak rokok merk Magnum,1 unit timbangan elektrik warna hitam,1buah plastik klip besar kosong,15 buah plastik klip kosong,1 helai celana panjang warna biru tua,1 unit sepeda motor Kawasaki Ninja BK 4744 M dan 1 unit handphone merk samsung warna hitam.
Selanjutnya pelaku dan Barang Bukti diamankan di Polsek Simpang Empat dan sudah dilimpahkan ke Satnarkoba Polres Asahan guna lidik /sidik,"katanya.(Guber)
Komentar Via Facebook :