Manunggal Bersama, Babinsa Koramil 11 Tambusai Motivasi Petani Desa Suka Maju

Manunggal Bersama, Babinsa Koramil 11 Tambusai Motivasi Petani Desa Suka Maju

Babinsa Koramil 11/Tambusai Serma Syafwardi dengan menyambangi warga binaannya di Desa Suka Maju, Kecamatan Tambusai.

Rokan Hulu - Komandan Koramil 11/Tambusai Kapten Inf M. Fadhil selalu mengingatkan Babinsa jajarannya agar rajin lakukan Komunikasi Sosial (Komsos) bersama warganya, ini merupakan Upaya Untuk kemanunggalan TNI dengan rakyat yang harus selalu digalakkan setiap prajurit TNI.

Seperti yang dilakukan Babinsa Koramil 11/Tambusai Serma Syafwardi dengan menyambangi warga binaannya yang sebagian besar berprofesi sebagai petani.

Kegiatan kali ini berkunjung kepada warga petani di Desa binaanya Desa Suka Maju Kecamatan Tambusai Kabuoaten Rokan Hulu, Rabu (04/03/2020). 

Serma Syafwardi hadir di tengah tengah warganya guna menunjukkan serta membuktikan bahwa Babinsa (TNI) berkomitmen manunggal bersama rakyat, melalui kegiatan komunikasi sosial ini merupakan sarana yang tepat dalam menjalin silaturrahmi mendekatkan diri  membuat hubungan yang semakin solid dengan Warga masyarakat binaannya.

Serma Syafwardi selalu bersinergi dengan Petugas penyuluh lapangan (PPL) setempat dan terus berupaya memberikan pendampingan kepada petani diwilayah binaannya, dengan Kehadiran Babinsa dan PPL ditengah-tengah masyarakat terutama yang berprofesi sebagai petani.


"Kita motivasi dan berikan semangat kepada petani, seperti dalam mempersiapkan bibit tanaman Kopi Arabika saat ini, selain itu juga menyempatkan untuk berkunjung dan berbincang bincang dengan warga yang mempunyai usaha kolam ikan nila," kata Danraml 11 Tambusai Kodim 0313 Kampar Kapten Inf M Fadhil melalui Babinsa Serma Syafwardi.

Serma Syafwardi mengungkapkan bahwa, Babinsa datang berkunjung, untuk memberi semangat kepada petani agar bersemangat dalam menjalankan usahanya sehingga dapat menunjang perekonomian keluarga yang lebih baik dan lebih sejahtera. 


Sementara itu, Bapak Untung (48) selaku anggota Kelompok tani (Gapoktan) Berkah Tani Desa Suka Maju menyampaikan terima kasih kepada Danramil 11/Tambusai terlebih kepada Babinsa,  yang selalu aktif ikut serta membantu menyukseskan pengembangan tanaman kopi dan juga usaha usaha kecil lainnya yang ada di desa mereka.

"Kami menyambut baik dan berterimakasih kepada TNI yang selalu memberikan yang terbaik kepada masyarakat, khususnya di Desa Suka Maju,'Pungkasnya. (Asng/Fah).


Anggi Sinaga

Komentar Via Facebook :