Positif Corona di Sumbar Bertambah Jadi 7 Orang

Positif Corona di Sumbar Bertambah Jadi 7 Orang

Padang - Dari hasil uji spesimen Labor Fakultas Kedokteran Unand, kini warga Sumatera Barat (Sumbar) dikabarkan positif terjangkit COVID-19 bertambah menjadi 6 orang.

Bahkan kata, Gubernur Sumatera Barat Irwan Prayitno mengatakan, hingga Jumat (27/3/2020) siang memang terjadi penambahan satu pasien yang dinyatakan positif.

"Mereka Dirawat di (Rumah Sakit) M Djamil Namun ada kemungkinan akan bertambah, karena ada satu hasil uji labor yang dicek ulang," katanya.

"Kalau positif, akan nambah satu lagi (jadi tujuh). Tapi yang sudah confirmed baru 6," tambah dia.

Irwan yang didampingi Wakil Gubernur Nasrul Abit menyatakan, warga baru yang positif itu merupakan tenaga medis. Namun ia tak memerinci asal sang pasien.**


Yuherwan Lebonk

Komentar Via Facebook :