Korban Covid-19 Bertambah
Seorang Guru di Mentawai Meninggal Karena Virus Corona

Sumbar - Satu lagi pasien Corona COVID-19) seorang guru bernama Michael Angel Bastiaans, meninggal dunia, kali ini kabar duka datang dari Kepulauan Mentawai, Sumbar.
Gabriel Joshua Bansitaans adik korban menuturkan, bahwa kakaknya itu wafat pada 4 April lalu usai dirawat 2 minggu karena Corona di sebuah RS di Jakarta.
Dia adalah seorang guru bahasa Indonesia yang pernah mengabdi di Mentawai berprofesi sebagai guru bahasa Indonesia. Michael bahkan ditengah Covid-9 mulai mewabah rela mengabdi, ketika ditugaskan mengajar di Mentawai.
Angel juga merupakan mahasiswa teladan dan Ketua BEM UPH 2009-2010. Beliau anak yang ramah, suka makan, hampir tidak pernah mengeluh.
"Dia juga masih ingat, bahwa Michael merupakan seorang pekerja keras. Sejak SMP dia tak malu membantu ibunya ikut berjualan sprei," kata adiknya ini.**
Komentar Via Facebook :