1 Hari Hilang, Mayat Pelajar Ditemukan Mengambang di Sungai Brantas

1 Hari Hilang, Mayat Pelajar Ditemukan Mengambang di Sungai Brantas

Tulungagung - Komandan Tim Operasi Pencarian Basarnas Trenggalek Dyan Susetyo Wibowo, mengatakan telah menemukan Jasad seorang pelajar Yordan Candra Mahardika (17) warga Mojoagung Kecamatan Ngantru Tulungagung yang tenggelam di Sungai Brantas dua hari lalu.

Korban dievakuasi boleh tim Basarnas dan dibawa ke RSUD dr Iskak Tulungagung guna dilakukan visum. jasad korban ditemukan sekitar pukul 07.00 WIB pada radius 1 kilometer dari lokasi kejadian.

"Mayat ditemukan dari laporan ada mayat yang mengambang di tengah sungai Brantas, kemudian kami tindaklanjuti," kata Dyan, Selasa (5/5/20).

Sebelumnya Mingu siang korban bersama dua rekannya Dimas dan Firman mencari ikan di daerah aliran Sungai Brantas. Usai mencari ikan korban berenang bersama Firman untuk menyeberangi sungai.

Saat Firman sampai di seberang sungai, korban Yordan justru terseret arus sungai dan tenggelam. Seorang pemancing sempat mencoba memberikan pertolongan dengan menjulurkan bambu, namun tidak berhasil, hingga akhirnya korban hilang.**


Komentar Via Facebook :