Disdik Pekanbaru Peringati Hardiknas Dengan Berbagai

Disdik Pekanbaru Peringati Hardiknas Dengan Berbagai

Pekanbaru-Ratusan paket sembako dibagikan Dinas Pendidikan (Disdik) Kota Pekanbaru kepada pejanga sekolah se kota pekanbaru. Pembagian ratusan paket sembako ini, dalam rangka memperingati Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) 2 mai 2020 

Peringatan Hardiknas tahun ini berbeda dengan peringatan tahun-tahun yang lalu. Hal ini disebabkan mewabahnya pandemik Covid 19 di tanah air tercinta. Akibat pandemik Covid 19, banyak yang mengalami penurunan kualitas kehidupanya. Karena itu, Disidik Kota Pekanbaru  dalam rangka  Hardiknas tahun ini mengambil tema berbagi sesama.

"Tahun ini merupakan tahun yang sulit bagi bangsa kita dan perlu kerjasama dalam menghadapi pademik Covid 19 ini. Karena itu, ASN dilingkungan Disdik Pekanbaru melakukan donasi dalam rangka meringakan beban hidup para penjaga sekolah. Alhamdulillah bantuan sembako dalam rangka Hari Pendidikan Nasional sudah kami bagikan 300 paket untuk penjaga sekolah tingkat SD dan SMP di Pekanbaru," kata Kepala Dinas Pendidikan Pekanbaru, Abdul Jamal didampingi Sekretaris, Ismardi Ilyas, Selasa (5/5)
 
Dikatakan Jamal, peringatan Hardiknas tahun ini memang sangat berbeda dibandingkan tahun sebelumnya. Apalagi, tahun ini peringatan Hardiknas juga bersamaan dengan momen bulan Ramadan. "Mudah-mudahan bantuan beras 10 kg, telur, minyak goreng, sarden dan mie instan dari donasi para ASN di lingkungan Disdik Pekanbaru bisa ikut meringankan beban seluruh penjaga sekolah saat Ramadan dan wabah Covid-19," tegasnya.
 
Sementara itu, salah satu penjaga sekolah tingkat SD yang menerima bantuan sembako sangat terharu dengan apa yang telah diberikan Disdik Pekanbaru ditengah wabah Pandemi Covid-19 dan bulan Ramadan.
 
"Ditengah kami tidak menerima pemasukan apa-apa selama musibah pandemi virus corona, Disdik Pekanbaru hadir memberikan bantuan paket sembako. Tentunya bantuan sembako ini akan sangat bermanfaat bagi kami," pungkasnya. (lebonk)


Yuherwan Lebonk

Komentar Via Facebook :