Puluhan Ribu Personel Gabungan Siap Kawal New Normal di Jabar

Bandung - Pelaksanaan new normal atau adaptasi kebiasaan baru (AKB) di 15 daerah di Jawa Barat dikawal Puluhan ribu personel gabungan.
Sebelumnya, pemberlakuan new normal atau adaptasi kebiasaan baru (AKB) di Jawa Barat akan tetap dilakukan pada Senin 1 Juni 2020. Namun, penerapan new normal hanya akan dilakukan di 60 persen zona biru atau 15 daerah di Jabar. Sementara 12 daerah di zona kuning melanjutkan pembatasan sosial berskala besar (PSBB).
Baca Juga : 6 RT Direndam Luapan Sungai Tamban, Malang
Kabid Humas Polda Jabar Kombes Saptono Erlangga Waskitoroso menyebutkan, Personel terdiri dari Polri, ASN hingga TNI.
"Semua ikut bekerjasama, totalnya 29 ribu persnel," ucapnya, Minggu (31/5/20).
Erlangga mengatakan, untuk Polri sendiri, ada 17 ribu personel. Sedangkan TNI ada 4 ribu personel.
"Personel yang dikerahkan tersebut terdiri dari personel gabungan. Sementara instansi terkait seperti Satpol PP dan kesehatan ada delapan ribu," katanya.
Baca Juga : Ini Kata Bupati Asahan, Saat Kedatangan BNPB RI
Pengawalan sendiri disesuaikan dengan aturan yang dikeluarkan Gubernur Jawa Barat. New normal tahap pertama sendiri, dilakukan untuk tempat ibadah.
"(Untuk lokasi pengawalan) kita sesuaikan apa yang jadi kebijakan daerah," tutur Erlangga.**
Komentar Via Facebook :