Azri Salurkan Bantuan Covid-19 Dari DD Pada Warga Kanagarian Nansabaris

Sumbar - Sebanyak 120 KK warga Kanagarian Padang Bintungan dapat bantuan tunai lagsung (BLT) dana desa dilingkungan Kecamatan Nansabaris, Kabupaten Padangpariaman, Sumbar. Bantuan ini diserahkan langsung oleh Wali Nagari Padang Bintungan, Azri, pada Kamis (4/6/20) lalu.
Azri dalam wancara singkat mengatakan masyarakat yang mendapat BLT dana Covid-19 untuk tahap pertama senilai Rp. 600 ribu per KK.
Penyerahan BLT Dana Desa tersebut Azri didampingi Camat Nansabaris yang diwakilkan Camat pada stafnya karena sedang ada tugas lain.
Penyerahan bantuan BLT tersebut juga disaksikan langsung oleh Wali Korong dan Bhabinsa.
BLT Covid-19 yang disalurkan itu, diharapkan Azei dapat membantu meringankan beban ekonomi warga dalam memenuhi kebutuhan masyarakat ditengah wabah corona ini.
"Bagi warga Nasabaris yang belum terdaftar namanya saya minta untuk menemui Wali Korong dan wali Nagari, dan jangan lupa daftrakan segera," katanya.
Dilokasi pembagian BLT tersebut, Azri mengajak masyarakat untuk mengikuti aturan new normal.
"Kita berharap pada masyarakat agar dapat menjaga jarak, mamakai masker dan jangan lupa selalu mencuci tangan dengan sabun. Pokoknya kita minta warga selalu mematuhi protokol covid19," himbaunya.
"Kita harap masyarakat tertip dalam menjaga kesehatan dan selalu jaga kebersihan diri," katanya.
Dikatannnya, masih ada dua kali lagi penyaluran bantuan BLT dari Dana Desa, terkait jumlah masyarakatnya yang mendapat bantuan yang nilainya BLT itu Rp. 600 ribu per KK bisa bertambah atau kurang, itu sesuai arahan pusat.
"Kita lihat sajalah keputusannya nanti," katanya.
Azri mengatakan dalam waktu yang sama terkait rencana perbaikan jalan yang sudah masuk dalam agenda nagari yang perkerjaanya melalui PUPR Pemkab Padangpariaman akan segera dilakukan.
"Angaran jalan ini sudah kita usulkan Rp. 2 meliyar tapi masih menunggu keputusan Pemkab. Kita berharap semoga cobaan ini cepat berlalu, dalam menuju new normal kita harap masyarakat bisa beraktivitas seperti sedia kala," katanya
"Harapan masyarakat di Kanagarian Nansabaris agar akses jalan penghubung yang telah dijanjikan oleh Pemda itu untuk segera diperbaiki agar dapat mendongkrak ekonomi dan usaha pertanian masyarakat," pungkas Azri.**
Komentar Via Facebook :