Cegah Corona, Polres Asahan Gelar Rapid Test Bagi Anggota

Kapolres Asahan AKBP Nugroho Dwi Karyanto Saat Menunjukan Hasil Rapid Tes
Kisaran - Selain petugas medis, petugas kepolisian salah satu yang rentan akan tertularnya virus corona. Sebab, mereka dengan pihak terkait menjadi garda terdepan dalam mensosialisasikan himbauan dari Pemerintah Pusat untuk warga masyarakat.Sehingga tidak dipungkiri tugasnya selalu mobile kemana-mana dan tidak diam di rumah Senin (8/6/2020) sekira pukul 09.30 wib.
Dengan tugas yang penuh resiko tersebut, dan untuk mengantisipasi hal-hal yang tidak inginkan,Tim Medis Polres Asahan melakukan rapid test terhadap pejabat utama dan anggota yang rentan penularan di Polres Asahan.
“Rapid tes ini dilaksanakan oleh tim medis Polres Asahan.Yang dilakukan pengetesan ini adalah pejabat utama dan anggota yang rentan terkena,” kata Kapolres Asahan AKBP Nugroho Dwi Karyanto S.I.K
Rapid tes itu, kata Nugroho dengan menurunkan tim medis Polres Asahan.Dari hasil rapid test yang dilakukan, kesemuanya negatif virus corona.Dia menyebut jika hasil negatif itu bisa menjadi motivasi kepada jajarannya untuk terus meningkat kinerjanya.
Kami akan berusaha maksimal dalam memberikan pelayanan terhadap masyarakat di tengah-tengah menyebarnya virus corona ini,” katanya.
“Alhamdulillah, hasil rapid tes terhadap jajaran di Polres Asahan ini semuanya negative Covid-19,” katanya.(fran)
Komentar Via Facebook :