BPN Rohil Serahkan 5 Sertifikat Aset Tanah Milik Polres Rohil

BPN Rohil Serahkan 5 Sertifikat Aset Tanah Milik Polres Rohil

Kapolres Rohil AKBP Nurhadi Ismanto terima 5 sertifikat aset tanah milik Polres Rohil dari Kepala BPN Rohil

Ujung Tanjung  - Badan Pertanahan Nasional (BPN) Rokan Hilir , menyerahkan 5 sertifikat aset tanah milik Polres Rokan Hilir (Polres Rohil ) pada hari Jumat, 26Juni 2020.

Penyerahan dan penandatanganan Sertifikat ini diserahkan langsung oleh Kepala BPN Rohil Rocky Soenoko SH MSi kepada Kapolres Rohil AKBP Nuhardi Ismanto SH SIK dengan disaksikan oleh Wakil Bupati Rohil Drs.H.Jamaluddin ,Ketua DPRD Rohil diwakili oleh Hj,Rusmanita Wakapolres Rohil  Kompol James IS.Rajagukguk SIK MH Kasi Pengadaan Tanah Rohil dan Para Kapolsek Jajaran Polres Rohil di Mapolres Rohil .

Selama dua bulan sebelumnya proses  permohonan pengajuan pengukuran dan  penerbitan  sertifikat ini sudah diajukan oleh Sub Bag Log Polres Rohil melalui pengisian blangko permohonan sertifikat hingga terbit sertifikat aset  lahan yang diatasnya sudah berdiri bangunan Pos Polisi.

 5 Objek sertifikat aset tanah milik Polri yang diterima adalah : 
1, Pos Polair Polsek Sinaboi 
2, Pos Bhabinkamtibmas Sinaboi Kota
3, Pos Polair Polsek Panipahan 
4, Pos Bhabinkamtibmas Bagan Barat
5 Pos Bhabinkamtibmas Siarangarang.

Kapolres Rohil AKBP Nurhadi Ismanto SH SIK menyampaikan bahwa dengan telah disertifikatkannya aset objek Tanah milik Polres tersebut tidak ada permasalahan atau konflik  dikemudian hari." ujarnya .

“ AKBP Nurhadi Ismanto mengucapkan terimakasih banyak kepada pihak BPN Rohil yang telah selesai menertibkan sertifikat aset  Tanah milik Polres Rohil, Kita berharap dengan telah disertifikatkanya aset  milik Polres ini kedepanya tidak terjadi lagi permasalahan baik konflik dengan masyarakat ataupun pihak pihak lain,” Pungkas Nurhadi Ismanto mantan Kapolsek Bangko Ini.(Asng)


Anggi Sinaga

Komentar Via Facebook :