TUMI Luncurkan Koleksi Perlengkapan Liburan Pertama dengan Merge Ramah Lingkungan

Promo - Hari ini TUMI mengambil langkah baru untuk melestarikan alam. TUMI bertekad untuk mengurangi dampak negatif terhadap bumi dengan membuat desain yang tahan lama dan meluncurkan material berkelanjutan.
Seperti diketahui TUMI telah lama dikenal atas produk-produk bermutu terbaik, merek perlengkapan liburan dan gaya hidup yang terkemuka di dunia.
Untuk itu, TUMI meluncurkan Merge, koleksi perlengkapan liburan pertama buatan TUMI yang terbuat dari material daur ulang. TUMI juga menghadirkan beberapa model produk terkini dalam koleksi Alpha Bravo dan Devoe.
Creative Director, TUMI, Victor Sanz, mengaku lewat sederet produk terbaru ini, konsumen dapat mengambil pilihan positif untuk bumi tanpa mengorbankan gaya atau kualitas.
"Saat momen yang tepat hadir bagi wisatawan untuk berlibur, kami tak hanya berkomitmen untuk melindungi barang-barang pribadi mereka, namun juga dunia yang dikunjunginya," ujar Victor Sanz, pada redaksi okeline.com, Kamis (2/7/20).
"Merek TUMI tampil inovatif, namun di saat bersamaan, kami memilih untuk menjadi merek berkelanjutan. Itu sebabnya, kami ingin mendesain berbagai produk inovatif dan proses manufaktur yang melestarikan bumi. Kami juga berniat untuk menghargai dan melindungi sumber daya manusia," ulasnya.
Dikatakan Victor, TUMI berdedikasi untuk menciptakan masa depan yang lebih lestari, dan menjalankan program yang mengutamakan aspek keberlanjutan di seluruh aktivitas bisnisnya. TUMI berfokus pada Produk-Produk Inovatif, dengan mendesain produk yang tahan lama dan memakai material daur ulang.
"TUMI memakai kembali lebih dari 980.000 botol plastik yang sebelumnya berada di tempat pembuangan sampah. Aksi Karbon, bisa mengurangi intensitas karbon sebesar 15 persen dan 100 persen beralih ke energi terbarukan pada 2025," tukasnya.
Baca Juga : Rossi Melorot ke Posisi 6 di FP2
Rantai Pasokan yang Berkembang, mewajibkan para pemasok untuk memenuhi standar TUMI untuk kegiatan bisnis yang adil dan bertanggung jawab, serta Mengutamakan Sumber Daya Manusia, yakni menyediakan lingkungan kerja yang aman bagi tim global TUMI, serta menawarkan peluang, budaya, dan dukungan terbaik bagi mereka. Kemajemukan dan Inklusi menjadi pilar utama dalam komitmen keberlanjutan TUMI.**
Komentar Via Facebook :