Satgas Kizi TNI Membantu Evakuasi Korban Bangunan Rubuh di Kongo

Kongo - Prajurit TNI yang tergabung dalam Satuan Tugas (Satgas) Kompi Zeni (Kizi) TNI Kontingen Garuda (Konga) XX-Q/Mission de LOrganisation des Nations Unies pour La Stabilisation En Republique Democratique de Congo (MONUSCO) melaksanakan pencarian korban reruntuhan bangunan empat lantai yang tertimbun puing di daerah Kasindi, yang ambruk pada Sabtu 4 Juli 2020 lal di Republik Demokratik Kongo, Afrika, beberapa waktu yang lalu.
Komandan Satgas Kizi TNI Konga XX-Q/MONUSCO, Letkol Czi M.P. Sibuea, S.H., M.Han, di Central Opearation Base (COB) Mavivi mengatakan proses pencarian korban yang tertimbun di bawah reruntuhan masih berlangsung, dengan bekerjasama dengan pemerintah Kongo.
Saat ini pihak pemerintahan Kongo dikabarkan masih melakukan penyelidikan untuk mencari penyebab ambruknya bangunan tersebut.
Disamping itu Komandan Satgas Letkol Czi M.P. Sibuea, S.H., M.Han, menekankan kepada personel yang bertugas untuk selalu waspada, mengutamakan faktor keamanan dan keselamatan dalam proses pencarian karena lokasi kejadian dipenuhi warga yang ingin melihat proses evakuasi berlangsung.
Rilis yang disampaikan Kabidpeninter Puspen TNI Kolonel Laut (KH) H. Agus Cahyono, menyebut bangunan empat lantai ini dibangun enam bulan yang lalu, rencananya akan dijadikan hotel dan hingga kejadian berlangsung masih dalam tahap pembangunan.
Dalam pelaksanaan pencarian korban, Satgas Kizi TNI Konga XX-Q/MONUSCO mengerahkan alat berat berupa excavator untuk menyingkirkan puing-puing reruntuhan.**
Komentar Via Facebook :