Ajang "Red Dot Award 2020" HUAWEI Assistant Dot TODAY Raih Penghargaan

Ajang "Red Dot Award 2020" HUAWEI Assistant Dot TODAY Raih Penghargaan

Tekno - HUAWEI selalu mengoptimalkan pengalaman produk dari sudut pandang pengguna, dan menawarkan pengalaman seperti memiliki asisten pribadi dalam keseharian pengguna.

Di ajang penghargaan "Oscar"-nya industri desain, "Red Dot Award: Brands & Communication Design" dianugerahkan kepada HUAWEI Assistant · TODAY.

Berdasarkan motto Red Dot, yakni "Menemukan desain dan kreativitas unggulan", ajang penghargaan ini membuktikan inovasi berkelanjutan Huawei dalam mewujudkan pengalaman konsumen yang mutakhir.

Huawei termasuk beberapa merek yang berhasil tampil sebagai pemenang pada ajang tahun ini, dan mengungguli ribuan peserta yang mengincar pengakuan internasional atas mutu desain yang luar biasa.

Terletak di "sebelah kiri layar", HUAWEI Assistant · TODAY ialah asisten pribadi yang melengkapi ponsel pintar HUAWEI, dan menyediakan akses cepat terhadap beragam layanan tanpa harus mengunduh aplikasi.

Para pengguna perangkat seluler HUAWEI dan HONOR mengaktifkan fitur ini hanya dengan menggeser home screen ke kanan.

Asisten canggih tersebut memberikan kinerja canggih dalam jenjang baru sehingga pengguna terbantu untuk menemukan layanan dan informasi kapan pun dan di mana pun. Per Triwulan II-2020, HUAWEI Assistant TODAY telah mempermudah keseharian 210 juta Pengguna Aktif Bulanan (MAU) di 170 negara dan wilayah.

Dari sudut desain produk, HUAWEI Assistant · TODAY menawarkan pengalaman pengguna yang canggih dan ringkas.

Asisten canggih ini mengatasi kesenjangan antara aplikasi dengan mempermudah sejumlah layanan seperti pencarian dan penemuan informasi, akses cepat, smart service dynamic, dan rekomendasi konten hanya dalam satu sentuhan. HUAWEI Assistant · TODAY juga mempelajari preferensi pengguna untuk membuat rekomendasi agar pengalaman pengguna lebih intuitif dan optimal.

 

Dengan HUAWEI Assistant · TODAY, pengguna mudah mencari aplikasi apa pun, pengaturan dan berkas pada ponsel pintar, sekaligus memindai newsfeed yang diatur secara khusus berdasarkan minat.

Lebih lagi, fitur penting HUAWEI Assistant · TODAY ialah smart service card yang menampilkan sejumlah notifikasi dan pengingat (reminder) menurut kebutuhan pengguna dan pola pemakaian yang spesifik.

Misalnya, pengguna dapat terus mengikuti tim favorit mereka dengan Sports card sambil menerima notifikasi tentang rincian perjalanan mereka, serta memperoleh informasi terbaru secara seketika lewat Travel card berdasarkan lokasi.

HUAWEI Assistant · TODAY akan terus menghadirkan berbagai layanan canggih yang mempermudah keseharian pengguna.

Tentang Red Dot Design Award: Berawal di Jerman pada 1955, "Red Dot Design Award" ialah salah satu dari tiga ajang penghargaan utama dalam industri desain bersama "iF Design Award" (Jerman) dan "IDEA International Design Excellence Awards" (Amerika).

Diikuti lebih dari 18.000 peserta, "Red Dot Design Award" termasuk salah satu kompetisi internasional yang paling diincar sebagai pengakuan atas desain unggulan. Para pemenang ajang ini tercantum dalam sejumlah buku tahunan, museum, dan situs internet. Informasi lebih lanjut tersedia di www.red-dot.de.**


Redaksi

Komentar Via Facebook :