Deklarasi di Atas Kapal, Pengusung Danny Pomanto Dihadiri Ratusan Massa

Makassar – Bakal calon Walikota dan Wakil Walikota Makassar Mohammad Ramdhan Pomanto – Fatmawati Rusdi deklarasi di kapal, Kamis (3/9/20). Dengan ikon monumental Kota Daeng dia dengan gagah tampil dihadapan ratusan pendukungnya.
Deklarasi di pantai Losari menjadi saksi kesetiaan pasangan ini memimpin rakyatnya.
Lengkap dengan penabuh gendang, serta puluhan jetski yang melakukan atraksi, ada dua unit kapal Phinisi dengan kawalan 200 jollloro atau kapal kecil milik komunitas nelayan se-Makassar bertaburan di pantai Losari.
Di setiap perahu, masing-masing-masing dikibarkan bendera merah putih, dan bendera parpol pengusung. .
Danny Pomanto dalam orasi politiknya menjanjikan perubahan progresif yang terencana dan sekaligus menjadi pencapaian kinerja 5 tahun di segala bidang dan di seluruh kota Makassar.
Dalam sebuah sistem terpadu yang sudah teruji membawa Makassar di urutan ke-8 dunia yaitu kemampuan adaptasi terhadap revolusi industri 4.0 sebagai usaha percepatan pelayanan publik yang harus mampu diakses dengan mudah oleh semua kalangan tanpa terkecuali.**
Komentar Via Facebook :