Salurkan Bantuan Donatur, Rumah Yatim Riau Tembus Daerah Terisolir

Salurkan Bantuan Donatur, Rumah Yatim Riau Tembus Daerah Terisolir

Pekanbaru - Rumah Yatim lakukan ekspansi penyaluran bantuan hingga ke pelosok daerah dan terisolir di Dusun Bagan, Desa Tasik Serai, Kecamatan Talang Muandau, Kabupaten Bengkali, Riau, kemaren.

Menyalurkan bantuan tim Relawan Rumah Yatim cabang Riau, menyalurkannya berkat amanah dari para donatur yang disalurkan melalui Rekening donasi :
BCA 220 139 8888 dan Mandiri 1720 000 384 125.

Tepat pada Minggu (13/9) pagi, Tim Relawan Rumah Yatim mendistribusikan bantuan bahan pokok kepada 110 Keluarga Dhuafa di daerah terisolir itu.

Sebanyak ratusan Keluarga dhuafa di Dusun Began Banio bisa merasakan manfaat Zakat infak dan sedekah dari #pejuangkebaikan anda tersebut.

Bantuan donatur harus sampai ke tangan yang berhak menerima nya, kata Kepala cabang Rumah Yatim Riau, Ramdhan Burhanudin, Rabu (16/9/20). 

Tim relawan didaerah terpencil itu menempuh jaraknya 700 meter dan harus ditempuh dengan berjalan kaki, kemudian naik motor hingga sampai ketangan warga.

Ramdhan bersama tim langsung berkoordinasi dengan aparat pemerintahan setempat, untuk pembagian bantuan yang akan disalurkan esok harinya.

Menurut informasi dari kepala dusun setempat, bahwa mayoritas mata pencaharian warganya hanya sebagai petani karet dan pencari ikan, dengan pendapatan yang rendah.

Disamping itu, kondisi daerah itu sangat menghawatirkan karena tidak adanya aliran listrik dari PLN untuk menerangi rumah mereka.

Hingga sejauh ini mereka hanya mengandalkan pembangkit listrik tenaga surya sebagai penerangan. Sedangkan ketika malam hari tidak ada penerangan dan akses jalan ke rumah-rumah sekali tak terlihat. 

Hanya yang memiliki uang saja yang bisa menggunakan diesel.

Menurut Ramdhan, bantuan ini menjadi salah satu bukti kepedulian para dermawan yang senantiasa istiqomah menyalurkan Zakat Infak dan Sedekahnya di Rumah Yatim.

“Alhamdulillah acara berjalan lancar dan tertib, kita harap masih banyak dermawan yang membantu warga melalui Rumah Yatim, semoga amal ibadahnya biar Allah yang membayar," pungkas Ramadan.**


Dion Tri Septian

Komentar Via Facebook :