Tom Sharma Ditunjuk Sebagai Chief Product Officer IAS
Jakarta - Guna mempercepat ekspansi produk secara global, termasuk rencana untuk meningkatkan solusi Connected TV (CTV) yang terdepan di industri, mulai dari 2 November 2020 Perusahaan Sektor verifikasi iklan digital, Integral Ad Science (IAS), mengumumkan penunjukan Tom Sharma sebagai Chief Product Officer.
IAS diketahui meluncurkan solusi CTV pertama di industri pada 2018. Solusi ini menyediakan dukungan invalid traffic (IVT) dan viewability berskala global, baik untuk iklan programmatic dan iklan direct buy pada seluruh aplikasi dan vendor.
Sharma direncanakan akan berkantor di New York, dan bertanggung jawab secara langsung kepada CEO IAS, Lisa Utzschneider.
Seperti diketahui Sharma berpengalaman selama lebih dari 20 tahun dalam membangun media digital dan produk periklanan yang inovatif.
Terakhir, Sharma menjabat Senior Vice President and Head of Product, Intersection. Di sana, Sharma memimpin desain produk rekayasa dan aktivitas teknis.
Chief Executive Officer, IAS, Lisa Utzschneider, menyebut penunjukan ini karena perusahaan memiliki target-target agresif untuk menghadirkan berbagai produk verifikasi iklan inovatif yang menggerakkan industri.
Baca Juga : Banjir Jakarta Mencekam, Jakarta Timur Terparah
"Lagipula rekam jejak Tom yang luas dalam membangun media digital dan produk periklanan ternama kelak menjadi aset bagi IAS," ujarnya, Kamis (29/10/20).
"Kami telah menjadikan CTV sebagai salah satu dari fokus investasi terbesar, dan Tom adalah pemimpin yang tepat untuk mengembangkan tim global kami, serta memastikan berbagai produk IAS terus memberikan nilai tambah yang luar biasa bagi kalangan pengiklan dan penerbit media," ulasnya.
Sebelumnya, Sharma mendirikan Impact Digital Media, penyedia jasa konsultasi untuk produk dan teknologi bagi sejumlah perusahaan media dan studio kenamaan dunia.
Sementara Chief Product Officer, IAS, yang baru, Tom Sharma, mengaku bergabung karena dinilainya IAS selalu ingin selangkah lebih maju untuk mendesain produk yang mampu mengatasi beragam tantangan kompleks bagi para klien.
"Saya gembira memimpin tim produk di tengah persiapan yang dilakukan untuk menghadapi masa depan," ujarnya.
"Kesempatan untuk mengembangkan produk-produk yang meningkatkan mutu media dan efektivitas periklanan selalu menjadi prinsip utama saya. Di IAS, saya akan terus melakukan terobosan dalam inovasi produk, khususnya di CTV dan programmatic," lanjutnya.
Di bawah kepemimpinan Sharma, IAS ingin meluncurkan solusi lengkap brand safety dan brand suitability bagi pengiklan dan penerbit media CTV pada 2021.**
Komentar Via Facebook :