Tidak Pernah Adakan RAT, Kelompok Tani RBT Akan Gelar Rapat Pemilihan Pengurus Baru

Surat Undangan kepenghuluan Rantau Bais untuk anggota KT RBT
Tanah Putih - Karena tidak dapat melaporkan pertanggungjawaban kerja dan melaksanakan Rapat Anggota Tahunan sesuai Anggaran Dasar dan Anggaran Rumah Tangga Organsisasi , Kelompok Tani Rantau Bais Terpadu (KT-RBT) yang berada di Kepenghuluan Rantau Bais Kecamatan Tanah Putih Kabupaten Rokan Hilir ( Rohil) akan menggelar rapat angota untuk pemilihan pengurus baru yang akan dilaksanakan pada 14 November 2020 yang akan datang .
Hal ini dilakukan karena Pengurus periode 2017- 2020 .dibawah kepemimpinan Ketua Drs. Arwansyah dan Sekretaris H.Arifin Achmad tidak pernah melaksankan rapat anggota tanunan ( RAT) sesuai Anggaran Dasar dan Anggaran Rumah Tangga " Jelas Datuk Penghulu Rantau Bais Yusri Iskandar ST kepada awak media Senin 9/11/2020.
Yusri Iskandar ST menjelaskan berdasarkan hasil Keputusan Rapat Anggota KT-RBT yang dilaksanakan tanggal 22 Januari 2019 yang dihadiri oleh Penghulu Rantau Bais, Camat Tanah Putih, Pengurus serta Anggota Kelompok Tani Rantau Bais Terpadu bahwa pengurus akan menyelenggarakan rapat anggota untuk membahas laporan pertanggungjawaban Pengurus periode 2017- 2020 .namun hal ini tidak terealisasi sampai saat ini ," Jelasnya .
Lebih jauh Yusri Iskandar menjelaskan, " Sesuai dengan Akta Pendirian Kelompok Tani Rantau Bais Terpadu Nomor 15 Tanggal
07-11-1995, sebagaimana akta perubahan terakhir nomor 33 tanggal 20 September 2017 tentang peryataan berita acara rapat
penyempurnaan pengurus dan revitalisasi Kelompok Tani Rantau Bais Terpadu maka pengurus
periode 2017- 2020 telah berakhir masa kepengurusannya., maka sesuai kesepakatan dan rekomendasi rapat tersebut rapat akan diinisiasi oleh Pemerintah Kepenghuluan Rantau Bais.' paparnya .
Dengan memperhatikan berbagai hal tersebut diatas, serta adanya masukan dan laporan
anggota KT-RBT kepada Pemerintah Kepenghuluan Rantau Bais, maka kami pihak Kepenghuluan mengundang seluruh anggota untuk hadir dalam rapat anggota tersebut pada hari Sabtu 14/11/2020 yang akan datang. " Pungkas Yusri Iskandar .
Komentar Via Facebook :