Lurah Seirenggas Asahan Hadir Peringatan Maulid Nabi

Lurah Seirenggas Asahan Hadir Peringatan Maulid Nabi

Asahan - Kelurahan Sei Renggas Kecamatan Kota Kisaran Barat menggelar peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1442 Hijriyah di halaman mesjid Al-Muhajirin Sabtu (14/11/2011) sekira pukul 20.00 wib

Kegiatan yang digelar pada.m tersebut dihadiri warga dari 6 lingkungan yang ada di kelurahan Sei Renggas

Lurah Sei Renggas Didi Prasetyo S.Stp dalam sambutannya saya ucapkan banyak terima kasih kepada Panitia Hari Besar Islam (PHBI) dan Badan Kemakmuran Mesjid (BKM) mesjid Al-Muhajirin yang sudah menyiapkan tempat dan waktu dalam menyiapkan segala keperluan Maulid ini,sehingga acara maulid Nabi Besar Muhammad SAW bisa berjalan dengan baik dan sukses.

"Harapannya,tali silaturahmi antar warga dengan jajaran kelurahan bisa semakin meningkat dan kompak,"ujarnya.

Ia menambahkan,dalam kegiatan ini kelurahan Sei Renggas,panitia PHBI dan BKM Mesjid Al-Muhajirin memberi santunan kepada anak yatim berupa beras,Sembako dan uang.

Disisi lain,Ustad Syahrul Ritongah M.Pd dari Medan dalam tausiyahnya menyampaikan penting bagi kita umat Nabi Muhammad SAW,mengikuti bagai mana dalam kehidupan keseharian kita bisa mengamalkan ajaran yang dibawa oleh Nabi Muhammad SAW,seperti akhlak dan sunnahnya Rasulullah agar umat Islam terhindar dari segala macam marah bahaya di dunia dan di akhirat.(ran)


Ahmat Satria

Komentar Via Facebook :